Matoa ?? Sekilas jika kita memakannya, buah ini hampir mirip dengan buah rambutan dan kelengkeng. Buah ini berasal dari daerah Papua dan merupakan khas buah papua. Memang jika kita lihat buah ini tidaklah begitu menarik dengan tampilan warna kulit buahnya yang kusam. Namun jangan salah, jika kita kupas dan makan daging buahnya maka rasa yang manis dan khas perpaduan antara buah kelapa dan kelengkeng yang bertekstur halus ini sangatlah menyegarkan dan siap menggoyangkan lidah kita.
Tanaman matoa ini dapat tumbuh baik pada ketinggian 1200 m diatas permukaan air laut. Dan merupakan tanaman yang sangat adaptif terhadap lingkungan karena tahan pada kondisi alam yang dingin maupun panas dan hama serangga yang merusak buahnya. Buah yang bernama latin Pometia Pinnata ini merupakan pohon besar yang batangnya memiliki diameter rata-rata 100 cm dan memiliki tinggi rata-rata 18 meter.
Karena rasa buahnya yang super manis dan enak ini, tak heran jika banyak orang yang tertarik untuk membudidayakannya. Matoa ini termasuk tanaman yang mudah perawatannya. Jika anda ingin menanam tanaman matoa ini pilihlah bibit yang berasal dari perbanyakan vegetative ( cangkok, okulasi atau pucuk sambung ). Jangan lupa, untuk pohon induknya juga pilihlah yang berkualitas baik seperti kualitas buahnya super alias manis, tahan terhadap penyakit dan pohonnya jangan terlalu tua maupun terlalu muda.
Mananam matoa dari biji juga bisa dilakukan, namun akan membutuhkan waktu yang lebih lama untuk berproduksi ( menghasilkan buah ). Karena asal bibit dari biji baru akan belajar berbuah pada saat bibit berumur 7 - 9 tahun. Sedangkan perbanyakan dari teknik vegetative matoa akan belajar berbuah pada umur 2 - 3 tahun saja. Tentu akan lebih mempersingkat waktu dan anda tidak perlu waktu yang cukup lama untuk menunggunya berbuah.
Perawatan / pemeliharaan tanaman matoa meliputi penyiraman secara rutin ( jangan biarkan media tanam sampai kering ), membersihkan gulma di sekitar tanaman, pemupukan secara berkala sesuai takaran ( disesuaikan dengan usia tanaman matoa ) serta pemangkasan pada saat tanaman berumur 3 tahun. Pemangkasan pada tanaman dilakukan agar menghasilkan banyak cabang sehingga akan merangsang tunas-tunas baru yang akan menghasilkan buah.
Jika anda ingin bertanam matoa ini, silahkan beli aja bibitnya hanya di sini :
Alamat Kami :
Bang USMAN / Warung Bibit
Jln. Kutoarjo-Bruno Km 07, Desa Bedono Karangduwur
Dusun Bulusari RT 02 / 02
Kec. Kemiri, Kab. Purworejo
Jawa Tengah
Telp / WA : 0857 2971 0988
0 komentar:
Posting Komentar